Summaries of Krishnamurti's audios and videos

BR7879CBS4 - Apakah kebenaran itu?

Diskusi ke-4 dengan para ahli Buddhis
Brockwood Park, UK
28 Juni 1979

video

Bahasa Indonesia    English-Bahasa Indonesia

Ringkasan

T: Apakah ada perbedaan antara realitas dan kebenaran?

Semua hal yang dipikirkan – sastra, puisi, lukisan, ilusi, dewa, dan ymbol – adalah kenyataan bagi kita. Tetapi alam tidak diciptakan oleh pikiran.

Dapatkah pikiran, jaringan semua indera memahami, melihat dan mengamati kebenaran?

Waktu psikologis adalah penemuan pikiran, yang kita gunakan sebagai sarana mencapai pencerahan. Apakah waktu seperti itu hanya ilusi? Apakah kebenaran dapat diukur dengan kata-kata? Kebenaran adalah abadi, pikiran adalah dari waktu, dan keduanya tidak bisa berjalan bersama.

Tanpa cinta, tanpa belas kasih, kebenaran tidak mungkin terwujud. Saya tidak bisa pergi ke kebenaran, saya tidak bisa melihat kebenaran. Kebenaran hanya bisa eksis ketika diri tiada.